Siang hari itu terasa sejuk.
Di belakang pekarangan rumah sebuah pohon besar menjulang tinggi ke langit.
Terlihat meja makan berwarna coklat terbuat dari kayu. di atasnya terdapat nasi goreng di dalam bakul, ayam goreng, mie goreng, dan sambal tomat, serta piring-piring putih.
Aisha dan mama duduk di antara meja makan tersebut.
Aisha tersenyum gembira, karena segera memakan makanan kesukaannya.
Aisha hendak menyomot ayam goreng.
"Aisha, cuci tangan dulu, sayang." Mama melarang dengan meletakkan jari telunjuk di antara dua bibir.
"Kenapa ga boleh, mama?" Aisha tidak mengerti.
"Sayang, sebelum makan harus cuci tangan terlebih dahulu." Ujar mama dengan kasih sayang.
"Tangan Aisha kan bersih, ma." Aisha meyakinkan.
"Agar lebih bersih, tangan dibasuh sebelum makan yah." Mama menjawab dengan sabar.
"Iya, mama." Ujar Aisha sambil berlari ke kamar mandi untuk membasuh tangannya.
Setelah membasuh tangan, Aisha kembali ke halaman rumah.
Aisha berlari memperlihatkan kedua tangannya yang basah ke mama.
Mama tersenyum.
Aisha dan mama duduk di atas kursi.
"Bismillahirrahmanirrahim." aisha dan mama membaca doa makan secara bersama-sama dengan mengangkat kedua tangan.
Burung-burung berkicau di atas pohon.
Dedaunan melambai menyambut Aisha.
Angin sejuk menyelimuti suasana siang itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar